Anda tidak akan pernah sukses jika Anda tidak berani melangkah, tidak mau mengambil kesempatan dan selalu menunda untuk mencoba. Anda tidak akan pernah kaya tanpa resiko dan berusaha. Ini adalah fakta kehidupan

Thursday, October 18, 2012

Tips Meningkatkan Kemampuan Otak

Alhamdulillah, kita manusia dikaruniai oleh Allah organ tubuh yang sangat berharga, yaitu OTAK. Otak memiliki kemampuan lebih hebat daripada komputer.

Mengapa kita (manusia) kalah oleh komputer? Jawabannya: Karena komputer memiliki tombol ENTER kalau kita (manusia) punya tombol ENTAR.

Berikut ini ada beberapa tips meningkatkan kemampuan otak: 

Lima Makanan yang Membuat Anda Lebih Pintar

1. Minyak Ikan


Asam lemak Omega-3 yang ditemukan pada minyak ikan seperti salmon, makarel, dan sarden amat bermanfaat untuk seluruh tubuh, termasuk otak. Peneliti dari University of Kuopio di Finlandia mengatakan, konsumsi minyak ikan tiga kali dalam sepekan dapat mengurangi masalah otak sampai 26 persen.

2. Telur


Kuning telur adalah sumber nutrisi yang penuh vitamin dan mineral yang penting untuk fungsi otak. Makanan murah dan serbaguna tersebut kaya dengan zat besi, yang penting untuk darah merah untuk membawa oksigen ke dalam otak, yang membantu pikiran Anda tetap tajam dan fokus. Telur adalah sumber vitamin B12 dan iodine, yang meningkatkan kemampuan memecahkan masalah pada anak.

3. Teh Hijau


Otak terdiri dari 80 persen air, sehingga pasokan air amatlah penting agar otak tetap berfungsi secara optimal. Namun jika Anda bukan penggemar air, menukarnya dengan secangkir teh hijau bisa membawa manfaat bagi otak Anda. Sebuah studi di Korea menemukan bahwa teh hijau membantu menambah kesiapan mental dan memperbaiki ingatan. Peneliti menemukan bahwa antioksidan dalam teh hijua bisa membantu melindungi otak dan mengurangi risiko penurunan kemampuan berpikir.

4. Coklat


Sebatang cokelat susu mampu meningkatkan nilai IQ Anda, cokelat hitam kaya dengan bahan bernama flavonoid, yang akan menambah kemampuan berpikir. Peneliti menemukan bahwa flavonoid memicu pembentukan sel saraf baru pada otak yang menambah kemampuan menyimpan ingatan. Studi menemukan, flavonoid meningkatkan aliran darah ke otak. Studi lain menemukan bahwa wanita dewasa yang diberikan minuman cokelat yang kaya dengan flavonoid, aliran darah ke otaknya meningkat dalam dua jam dan mereka bisa melakukan pekerjaan mental yang lebih rumit.

5. Buah-buahan

 
Beberapa buah memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan otak. Stroberi atau blueberry memiliki kandungan anti oksidan tinggi yang baik untuk memperbaiki kerusakan sel pada otak. Beberapa buah-buahan lain juga memiliki berbagai kandungan yang bisa membantu meningkatkan fungsi otak

4 Aktivitas yang Bisa Meningkatkan Kemampuan Otak

 Untuk meningkatkan kemampuan berpikir ternyata tak perlu kegiatan rumit. Beberapa aktivitas ringan berikut ini bisa membantu menyegarkan fungsi otak.

Terlalu lama bekerja sering membuat pikiran buntu dan terasa penat. Jika merasa kemampuan otak menurun, beberapa aktivitas ini bisa membantu Anda.

1. Duduk tegak


Sepertinya sepele, tapi postur yang baik bisa membantu kemampuan berpikir Anda. Bangun dari duduk yang santai ke posisi tegak. Posisi tegak bisa membantu meningkatkan kesiagaan dan kemampuan berpikir lebih baik. Coba saja duduk santai di sofa dengan posisi malas dan mulut setengah terbuka, lalu lakukan perhitungan matematika sederhana dalam dalam pikiran Anda. Pasti lebih cepat jika dalam keadaan duduk tegak, mata melihat ke depan, dan mulut tertutup.

2. Olahraga


Olahraga ringan dan teratur bisa membantu meningkatkan kinerja otak. Sebuah studi mengatakan fungsi kognitif meningkat secara drastis setelah melakukan senam aerobik selama 10 menit. Untuk menghilangkan otak yang penat di kantor, berjalan kaki santai sambil menghirup udara segar bisa membantu mengembalikan kesegaran pikiran.

Ketika kita bergerak atau berolahraga, asupan oksigen ke otak pun semakin meningkat. Selain baik untuk menyegarkan otak, olahraga secara teratur setidaknya 30 menit sehari juga bisa membantu meningkatkan kemampuan otak dan melindungi sel otak secara jangka panjang.

3. Hubungan sosial


Memiliki hubungan baik dengan pasangan, keluarga, atau teman ternyata bermanfaat untuk kesehatan otak. Sebuah studi yang dilakukan Harvard School of Public Health, Amerika, menemukan orang dengan kehidupan sosial yang aktif menunjukkan penurunan memori yang lebih kecil ketimbang orang yang kurang aktif dalam hubungan sosial.

Rahasianya adalah, interaksi yang sehat dengan orang lain. Interaksi dengan teman, pasangan, atau keluarga ternyata merupakan latihan yang baik bagi otak. Dengan sering berinteraksi, otak menjadi lebih aktif dan sehat. Karena itu, jangan ragu untuk selalu menjaga hubungan baik dengan teman atau keluarga. Hubungi mereka secara berkala dan ciptakan interaksi yang menyenangkan. Hubungan yang menyenangkan dengan orang lain membuat hidup bahagia sekaligus menyehatkan otak.

4. Tertawa


Tertawa merupakan kegiatan menyenangkan yang ternyata bermanfaat bagi otak. Saat tertawa, tubuh melepaskan hormon endorfin yang membantu menurunkan tingkat stres. Mengurangi stres secara jangka panjang baik untuk kesehatan otak. Tertawa juga dipercaya bisa membantu membuat seseorang lebih terbuka terhadap ide dan pendapat baru.

Jika tanggapan emosional lainnya hanya mempengaruhi beberapa area di otak, tertawa memiliki efek lebih besar. Tertawa membuat banyak bagian otak menjadi lebih aktif. Mendengarkan cerita lucu atau melihat sesuatu yang lucu bisa mengaktifkan beberapa bagian otak yang berfungsi untuk meningkatkan kreatifitas dan proses belajar.
Baca Selengkapnya - Tips Meningkatkan Kemampuan Otak

Wednesday, October 10, 2012

Kupon Gratis Adwords - Free Adwords Coupon October 2012

Kupon gratis Adwords, Free Adwords Coupon, Free Adwords Coupon October 2012

free adwords coupon
Google adwords adalah media pemasangan iklan milik Google yang menjadi awal lahirnya google adsense. Google adwords menjadi salah satu media periklanan terbaik dimana pemilik domain bisa mengiklankan web/blog/toko online nya  untuk mendapatkan pengunjung ter-target. Kelebihan google adword kita bisa menargetkan suatu lokasi tertentu di seluruh penjuru dunia dimana iklan kita akan ditayangkan dengan berbasis keyword. 

free adwords coupon october 2012
Saya memiliki beberapa stok kupon adwords dan menjualnya kepada teman-teman yang membutuhkan dengan harga yang relatif murah.

Kupon adwords berisi 75$, saya jual seharga 5$ saja atau Rp 50.000,-

Bagi yang berminat, silakan tinggalkan pesan di kolom komentar atau lewat email lab.sil_joe@yahoo.com atau SMS ke 08122122314.

 Sebagai pendahuluan saya berikan kupon Adwords secara gratis. Siapa cepat dia yang dapat.

kupon gratis adwords
 

 Kupon tersebut berlaku untuk Akun Baru Google adwords (berusia kurang dari 14 hari). Untuk mencairkan kupon tersebut kita harus membayar/belanja dulu sebesar $25. Kupon berlaku sampai 24 Oktober 2012. Jadi buruan cairkan!!!!!

Baca Selengkapnya - Kupon Gratis Adwords - Free Adwords Coupon October 2012

Survey Singkat dibayar MAHAL

Solusi Pembayaran - Pengganti Credit Card 486x60

 
Duit Dari Handphone @2009 Gallery Template Ajah by ireng_ajah

Supported Free Money Info and Product and Service | Banner code by Code-Code-an

Best view with Mozilla Firefox