Harga diri merupakan salah satu kata kunci dalam kehidupan seseorang. Seseorang yang memiliki harga diri akan lebih dihormati dan dihargai oleh orang lain. Dia akan berusaha sekuat tenaga untuk mendapatkan atau mempersembahkan yang terbaik bagi kehidupannya. Ia tidak mau menjadi benalu dan menjadi beban bagi orang lain.
Harga diri dapat dibangun melalui kemandirian. Dari kemandirian tersebut akan muncul kemuliaan diri.
Keuntungan dari memiliki kemandirian diantaranya adalah:
1. Kita akan Memiliki Wibawa.
Seorang peminta-minta, sehebat apapun dia, sekaya apapun dia, pasti tidak akan punya wibawa. Begitu juga seorang aparat yang gemar melakukan pungutan yang tidak semestinya, walaupun penampilannya gagah, tapi dia tidak memiliki wibawa.
2. Kita akan lebih percaya diri dalam menghadapi hidup.
Orang yang terlatih menghadapi masalah sendiri akan berbeda semangatnya dalam mengarungi hidup dibanding orang senantiasa bersandar pada orang lain. Orang yang mandiri cenderung lebih tenang dalam menghadapi hidup ini.
Kiat-kiat apakah yang harus dilakukan agar kita dapat memiliki jiwa mandiri / kemandirian?
1. Perbaiki sikap mental
Mandiri itu awalnya dari sikap mental seseorang. Jadi kita harus memiliki tekad yang kuat untuk mandiri. Tanamkan dalam diri kita "Saya harus menjadi manusia terhormat, tidak boleh jadi benalu. Saya harus mandiri, tidak boleh menjadi bebanbagi orang lain";.
2. Berani
Kitaharus memiliki keberanian untuk mencoba dan memikul resiko. Orang yang bermental mandiri akan menganggap kesulitan sebagai tantangan dan peluang. Kalau kita tidak berani mencoba , itulah kegagalan. Gagal adalah sebuah ongkos menuju kesuksesan. Gagal itu sebuah unformasi menuju sukses, asal kita benar dalam mengemasnya.
3. Gali Potensi Diri
Tiap orang memiliki potensi masing-masing. Kita harus terus menerus mencari dan menggali potensi yang ada pada diri kita. Jangan pernah sepelekan sekecil apapun potensi yang ada pada diri kita untuk mencapai kemandirian.
4. Lengkapi Ilmu
Carilah ilmu walau ke negeri Cina. Orang yang memiliki ilmu hidupnya tidak akan susah, dimanapun ia berada.Dengan ilmu hidup menjadi mudah.
5. Tingkatkan keyakinan kepada Allah SWT
Kita harus yakin, Allah yang menciptakan kita, Allah juga yang memberikan rizki kepada kita. Manusia itu tidak memiliki apa-apa selain yang Allah titipkan. Bergantunglah hanya kepada Allah semata.
0 komentar:
Post a Comment
Terima kasih atas komentar Anda